Senin, 06 Februari 2023

Resep Udang Tumis Cabe Ijo Nusantara

Cara Membuat Tumis Udang Cabe Ijo 

Udang menjadi salah satu menu favorit dan diminati disaat saat acara tertentu dan diminati saat bulan ramadhan untuk menu sahur dan berbuka puasa. Cara membuat resep Tumis Udang Cabe Ijo enak, sederhana, simple ala rumahan bisa bunda simak bahan serta tips memasaknya. 

Berikut bahan dan cara membuat udang tumis cabe ijo yang sedap dan gurih.

BAHAN:

  • Udang 1 kg
  • Bawang merah 8 siung
  • Bawang putih 3 siung 
  • Bawang bombai 1 siung
  • Cabe ijo 150 gram iris 
  • Cabe merah 10 batang
  • Tomat 1 buah potong bentuk dadu
  • Jahe 1 ruas 
  • Ketumbar bubuk 1 sdm 
  • Jeruk nipis 1 buah
  • Garam secukupnya
  • Royko secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air putih 4 gelas
  • Saus tiram 2 sdm
  • Saus tomat 2 sdm
  • Kecap manis 2 sdm 
  • Sereh 3 batang
  • Daun salam 5 lembar

CARA MEMBUAT TUMIS UDANG CABE IJO:

  1. Bersihkan udang, buang kepala dan cuci bersih kucuri dengan air jeruk nipis dan garam lalu goreng setengah matang.
  2. Sisihkan blender bawang merah, bawang putih, jahe, cabe merah dan tomat
  3. Tumis irisan bawang bombay, cabe ijo, tomat, sereh, daun salam dan bumbu blender
  4. Tambahkan ketumbar bubuk dan air putih aduk dan biarkan sampai mendidih
  5. Kemudian masukkan udang, kecap manis, saus tiram, saus tomat, garam dan royco.
  6. Aduk supaya tercampur rasa dan test rasanya, Jika sudah masak angkat dan sajikan.


Resep Udang Tumis Cabe Ijo Nusantara Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Yulis

0 komentar:

Posting Komentar